Touring bagi setiap komunitas motor adalah sebuah kegiatan yang sangat dinanti keseruannya oleh para anggota.
Begitu halnya dengan biker honda yang tergabung dalam Honda ADV Indonesia Chapter Surabaya (HAI) yang melakukan touring ke Lombok Nusa Tenggara Barat pada 8-12 Mei 2024.
Dengan konsep Mlaku-Mlaku Nang Lombok, touring HAI Surabaya ini diikuti oleh 12 motor dari anggota, 1 motor dari HAI Sidoarjo dan ada beberapa member yg mengikutsertakan anak dan istri.
Berangkat pada pagi hari dengan mengambil titik kumpul di Indomart deket alun-alun Sidoarjo pukul 07.00wib.
Disini seluruh peserta melakukan pengecekan safety gear dan kendaran agar tetap #cari_aman selama di perjalanan.
Tepat pukul 07.30 Wib rombongan berangkat Nge Rest pertama di Utama Raya dan yg ke 2 di Banyuwangi.
Menikmati perjalanan dengan santai rombongan melakukan istirahat pertama di Utama Raya dan yang kedua di Banyuwangi.
Sembari menunggu kapal penyebrangan rombongan beristirahat sejenak dan pada pukul 07.00 Wib lanjut memasuki kapal penyeberangan.
Setelah turun kapal lanjut gas menuju ke pelabuhan Padang Bay guna menyebrang ke Lombok.
Sesampai di Lombok rombongan disambut oleh biker HAI Lombok dan beristirahat di basecamp mereka.
Esok harinya rombongan melanjutkan touring menuju ke pelabuhan penyeberangan Gili Trawangan guna mengeksplor wisata disana.
Pada Sabtu tgl 11 Mei 2024 melanjutkan agenda selanjutnya yaitu ke Sirkuit Mandalika dan Tugu Persahabatan (Bikers).
Setelah dari Tugu Persahabatan rombongan rombongan gas balik langsung menuju pelabuhan Lembar guna menyebrang kembali ke Bali.
Di Bali rombongan menyempatkan untuk menikmati tempat-tempat wisata di kota Denpasar dengan berswapoto maupun berkelompok dan bersilaturahmi ke HAI Bali yang kebetulan sedang berada di tempat latihan Safety Riding.
Di sore harinya rombongan melanjutkan perjalanan menuju pelabuhan Gili manuk untuk menyebrang menuju ke pelabuhan Ketapang Banyuwangi.
Turun dari kapal rombongan lanjut gas dengan mengambil rest poin pertama di Utama raya. Rombongan touring HAI Surabaya Mlaku-Mlaku Nang Lombok akhirnya sampai di rumah masing-masing dengan selamat pada pukul 22.00.