Ajang Asia & Oceania Honda Safety Instructor Competition 2024, yang digelar di Honda Safety Riding Park, Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024 menjadi pembuktian wakil Indonesia.
Kompetisi Honda Safety Riding Asia-Oceania ini tidak hanya menguji riding skill peserta tetapi juga kemampuan tentang pengetahuan dari para instruktur yang bertanding.
Para peserta juga dituntut untuk bisa melakukan inovasi dalam membuat sebuah edukasi yang efektif agar mampu diterima oleh masyarakat luas.
PT. AHM mengirimkan empat wakilnya yang yang akan bertarung di dua kelas berbeda, yakni 150 cc dan 500 cc.
Mereka adalah safety riding instruktur binaannya di kelas tertinggi yaitu 500 cc dengan mengirimkan M. Zakky Zulfikar dan Dimas Satria K.P untuk menjajal kemampuannya pada kelas tersebut.
Dimas Satria merupakan pemenang di The 14th Astra Honda Safety Riding Instructor Competition (AHSRIC) 2023 kategori Big Bike sekaligus perwakilan main dealer PT Mitra Phinastika Mulia Surabaya, Jawa Timur.
Pada saat awarding, Inovasi AHM dalam kampanye pentingnya aman berkendara bagi masyarakat mendapat apresiasi pada ajang bergengsi yang diuji langsung oleh juri dari Honda Motor Co Ltd Asian Honda Co Ltd, dan Suzuka Traffic Education Center.
Pada kategori grup ini, Instruktur safety riding AHM M Zakky Zulfikar dan Deni Surahman berhasil menorehkan prestasi sebagai pemenang pertama.
Untuk gelar juara tertinggi pada kelas 150 cc berhasil diraih oleh Amizar Maas, instruktur binaan AHM sekaligus perwakilan dari main dealer PT Daya Adicipta Motora, Jawa Barat.
Kebanggaan lainnya juga ditorehkan oleh instruktur Dimas Satria KP perwakilan dari main dealer PT Mitra Phinastika Mulia, Jawa Timur pada kategori Big Bike 500 cc. Menggunakan CB 500F, Dimas berhasil meraih juara tiga pada kategori 500 cc.