Patut diacungi jempol nih klub yang punya nama Soerabaja Scoopy Community (SSC).
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan dan anniversary yg sewindu pada tgl 23 Desember 2018, SSC bergandengan dengan Komunitas Bonek Sombo, mengadakan road show dengan mengadakan bakti sosial berupa bersih-bersih dan menyumbangkan keperluan ibadah untuk masjid.
Minggu 11 november 2018, SSC mengadakan Honda Community Social Responsibility (HCSR) untuk masjid terpilih dengan mengadakan bersih-bersih serta pemberian keperluan ibadah untk masjid. Temanya "PEJUANG IMAN" , dimana klub kami juga sangat peduli pada Masjid yang sedang membutuhkan bantuan. Dan kebetulan teman-teman juga setuju jika baksos kali ini pada masjid yang membutuhkan,” bilang Mat Siraj Ketua Umum SSC. Masjid terpilih yang dijadikan baksos kali ini, yaitu Masjid Al-Hidayah di Rusunawa SOMBO,Simokerto-Surabaya.
Yang menjadi target komunitas SSC. “Kriteria pemilihan berdasarkan masjid yang banyak umatnya, selain itu masjid yang memerlukan bantuan alat-alat sholat. Adapun beberapa bantuan keperluan masjid yang disumbang berupa 10 Al-Quran dan beberapa alat keperluan ibadah. “Memang tidak banyak jumlahnya, setidaknya ini langkah awal kepedulian kami pada masyarakat yang membutuhkan,” tutupnya.