NEWS
DETAILS
Selasa, 06 Nov 2018 00:55 - Surabaya Honda Community

Assalamu'alaikum wr wb


Pada hari Minggu 04 November 2018 kemarin merupakan hari yang tidak mudah dilupakan oleh rekan-rekan Koentoel Soerobojo yang tergabung dalam Gerakan Pungut Sampah membuat sebuah gebrakan unik, yang biasanya mereka menyisir tumpukan sampah di sepanjang Jl Raya Darmo hingga depan Taman Bungkul. Kali ini mereka berinisiatif dengan komunitas pecinta alam di wilayah Kediri untuk menyisir tumpukan sampah yang bisa membuat rusak keindahan alam Gunung Kelud.

Ini merupakan terobosan menarik yang dimiliki oleh rekan-rekan Team Gerakan Pungut Sampah Koentoel Soerobojo dengan menggandeng komunitas pecinta alam di wilayah Kediri. Mengingat bahwa keindahan Gunung Kelud yang cukup tenar di seantero Karesidenan Kediri sangat disayangkan apabila keindahan tersebut rusak dengan tangan-tangan tak bertanggung jawab dari para pengunjung. "Menurut aku Kegiatan bersih bersih gunung Kelud ini harus dilakukan lebih serius dan lebih masal dalam arti dengan melibatkan banyak pihak baik Pemkab maupun para volunteer rasanya aku pengen kerjakan sendiri, Intinya kegiatan ini sebagai langkah awal saja dan jangan berhenti disini harus ada gerakan yang lebih masal", Ujar Kung Nono Samandiman selaku Dewan Penasihat Koentoel Soerobojo yang turut ikut pula dalam event kemarin.

Sekian
Wassalamu'alaikum wr wb
Rizky Mega Darmawan
koentoelsoerobojo.net
surabayahondacommunity.net

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK