NEWS
DETAILS
Senin, 24 Oct 2016 11:51 - Surabaya Honda Community

Perkenalkan nama saya Dwi Priyo Aprianto biasa dipanggil Priyo, saya suka dunia otomotif dan saat ini juga berprofesi sebagai blogger dimana isi blog yang saya kelola juga membahas tentang otomotif, blog yang saya kelola ada dua, yaitu surabayahondacommunity.net yang merupakan blog milik dari Honda Community yang diperuntukkan untuk informasi Paguyuban motor Honda Surabaya dan yang satu yaitu otobalancing.wordpress.com dimana blog ini merupakan blog pribadi saya namun juga tetap membahas seputar dunia otomotif.

Apa yang bisa didapat dari Internet…???

Mas bro dan mbak bro dimanapun berada, kita semua tahu jika hampir semua hal serta kegiatan yang kita lakukan sehari-hari membutuhkan yang namanya koneksi internet, tidak hanya di lingkup pekerjaan, sekolah, kuliah, urusan mencari informasi apapun sampai belanja bahkan ngeblog juga membutuhkan koneksi internet, jadi bisa dikatakan jika internet merupakan hal yang tidak bisa terlepas dari kehidupan kita sehari-hari, nah pada kesempatan kali ini saya ingin membagi pengalaman sekaligus bercerita kepada kalian apa manfaat yang didapat dengan internet terutama di bidang blog.

Kita semua tahu blogger atau blog merupakan kesatuan yang tidak bisa dipisahkan, blogger adalah penulis semua informasi di blog, motivasi sebagai seorang blogger juga bermacam-macam, ada yang sekedar hobby, bahkan banyak juga yang menjadikan blog sebagai sumber mata penghasilan atau tambahan, wah…penghasilan, bagaimana caranya???

14702413_998621943598563_5710238572934344268_n

Informasi ini saya dapat saat menghadiri acara yang diadakan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) sebagai Main Dealer sepeda motor Honda wilayah JATIM dan NTT dalam acara Refresment Honda Blogger Community Jatim di Tretes pada 15 Oktober 2016 dengan tajuk “Our Blogger Our Story”, acara ini diikuti oleh 25 admin blogger dari 18 komunitas motor Honda di seluruh Jawa Timur, antara lain :

CB Arjuno, KCS, HSX 125 Sidoarjo, VMC Malang, HMC Surabaya, CRSP Pandaan, MadTreec, CBSF Gresik, Passific, Surabaya Honda Community (SHC), MPCM, SFMC Moker, SEBAR Batu, VERSUS, MPCP, PHT, CoVoT, HMC.

img_20160221_083521

Refresment kali ini juga menyegarkan kembali setelah di tahun 2015 dimana MPM dan Admin Blogger Honda Jatim pernah bertemu di pertemuan serupa namun dengan tema “Upgrade To The Next Level”, dan di 2016 ini tema yang diangkat kali ini adalah “Our Blog Our Story”, alasan jelas mengapa tema ini diambil karena setiap artikel dan setiap blogger pasti mempunyai pengalaman berbeda-beda disaat ngeblog dan itu artinya ada cerita yang terkandung didalamnya yang bisa kita sharing bersama-sama dalam sebuah acara gatering Refresment ini.

wp-1476550328275.jpeg

 

Pertemuan bersama 25 blogger dari berbagai komunitas motor Honda yang disuport oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) sebagai main dealer sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTTini berlangsung sangat seru, apalagi sebelum acara inti kami diajak untuk berwisata di Air Terjun Kakek Bodo di kawasan Tretes Pandaan, perasaan saya sungguh sangat senang meski lelah karena perjalanan menuju Air Terjun lumayan jauh dengan jalan yang naik turun, maklum saja saya mempunyai postur yang tidak ideal untuk melewati medan dengan berjalan kaki, alhasil meski jarak gak sampai 1 kilo saya mesti rest selama lebih dari 3 kali….hehehe, hal ini disebabkan badan saya yang lebih tumbuh kesamping dari pada ke atas.

img-20161015-wa0065

Setelah beberapa jam menikmati sambil bercanda dan foto-foto kami langsung menuju ke Hotel Ina Tretes dimana acara inti digelar, dan saya juga bertemu dengan sahabat saya di Jatimotoblog yaitu bro Heri (Ketua Jatimotoblog) dan bro Mario Devan, mereka berdua diminta oleh MPM sebagai pembicara dalam acara Refresment Our Blog Our Story ini, namun sebelum itu sambutan dari bro Novan dan bro Mizi yang mewakili MPM juga sedikit memotivasi kami seperti yang disampaikan bahwa MPM mensuport kegiatan Blogger Honda Jatim Community, serta penjelasan tentang informasi Honda Biker Day 2016 skala Nasional di Pantai Boom Banyuwangi 19 November 2016.

bpro0026

bpro0023

Mas Bro dan Mbak Bro, pertanyaan simple yang saya temui saat ditanya terkait profesi saya sebagai blogger.

Apa untungnya menjadi seorang blogger?

Sebelum saya membahas lebih dalam, saya akan memberikan sedikit informasi tentang bagaimana blog itu dapat hadir dan bermanfaat bagi blogger dan pembacanya.

Internet saat ini bukan barang baru bagi kehidupan kita, berbeda dengan 10 tahun yang lalu, saat ini internet gak hanya bisa diakses melalui PC/Laptop seperti dulu kita hanya bisa mengandalkan modem untuk menjelajah internet, namun kini di Gadget pun kita bisa menjelajah internet, bahkan era modem saat ini telah sirna karena melalui gadget pun kita bisa membagi koneksi ke perangkat PC atau Laptop yang tersambung wifi dengan gadged kita, di dunia internet kita tidak hanya sekedar mencari informasi dan menyambung silahturahmi, dari internet banyak hal yang kita dapat jika kita jeli mencari peluang, memang tidak bisa dipungkiri bahwa internet telah dapat merevolusi budaya masyarakat menjadi masyarakat informasi, hal ini bisa dibuktikan dimulai dengan hal terkecil semacam belanja yang semua serba online, dan taukah kalian jika Indonesia saat ini berdasarkan survei terakhir di 2012, berada di tingkat ke-4 Asia dalam hal internet dan terus meningkat sampai saat ini.

 

Dengan banyaknya pengguna internet tersebut maka hal ini banyak bertebaran perusahaan informasi yang berlomba-lomba untuk menghadirkan layanan yang cepat serta murah, tentu hal ini menjadi keuntungan kita sebagai blogger kan.

Saya dan anda yang mempunyai hobby yang sama yaitu mencari informasi dan saat ini juga sebagai yang memberikan informasi, karena blog berada di dunia online dan tidak berbentuk seperti media cetak maka informasi yang ada di blog tidak akan termakan oleh jaman bahkan hilang, hal ini berbeda dengan informasi yang didapat di media cetak yang bisa hilang, rusak termakan usia dan iklim sekitar atau bahkan langsung dipakai sebagai wadah atau bungkus makanan dan barang.

Di Blog setiap hari jutaan bahkan milaran orang kapan pun dan dimanapun membuka blog untuk sekedar mencari informasi, baik informasi ter update maupun informasi yang lama, artinya jika blog kita terisi dengan artikel yang bermanfaat dan bagus bagi banyak orang, maka baik artikel lama maupun artikel baru blog akan terus bermanfaat dan dibaca oleh orang lain.

Banyak hal yang telah saya dapat sejak menekuni dunia blog ini, jika dahulu saya hanya sekedar sharing dan berbagi ilmu kepada teman di warung kopi atau saat pertemuan di dunia nyata, sekarang saya bisa berbagi ilmu dengan jutaan orang di seluruh dunia yang saya pun tidak kenal, pembaca hanya mengenal saya melalui artikel dan alamat blog saya, jika melihat rate blog, kunjungan perhari paling sedikit mencapai 1000 view, artinya dalam setiap hari ada 1000 kali artikel saya dibaca, namun jumlah ini masih sangat sedikit jika dibandingkan dengan jumlah pengguna internet di dunia yang berjumlah miliaran itu, bisa dibayangkan bukan potensi blog ini jika diperluas tak hanya sekedar sebuah media informasi.

Dengan potensi itu dapat membuka peluang yang sangat beragam, blog tidak hanya sekedar berkarya dengan menulis di artikel, namun juga dapat menjadi ladang bisnis, anda pasti juga pernah mengunjungi blog lain selain blog anda sendiri kan, coba anda lihat ada berbagai macam deretan iklan yang menempel di sisi kanan kiri atas bawah bahkan di dalam artikel juga ada, iklan tersebut tidak serta merta langsung menempel disitu, namun itu merupakan wujud dari bisnis blog, ada kesepakatan antara blogger dan vendor pemilik iklan untuk memasang iklan di blog anda, penilaiannya sangat beragam, mulkai dari jumlah trafic sampai kualitas konten blog, artinya ada income disitu yang dapat kita ambil keuntungannya disitu.

Dari sebuah blog, tercipta peluang ide dan kreativitas dalam mengolah sebuah berita sehingga enak dibaca dan dinikmati serta dipahami mempunyai tantangan sendiri, tak jarang komentar positif dan negatif mampir di blog.

Kembali lagi ke acara Refresment Blogger Honda Jatim…

Dimana di segmen ini dua blogger profesional dari Jatimotoblog memberikan wawasan ilmu dan pengalaman antara lain :

  1. Bro Mario : mariodevan.com
  2. Bro Heri : setia1heri.com

Sebelum acara dimulai kami juga diberikan majalah “Kabare Honda”yang lagi-lagi memberikan inspirasi menulis bagi kami, karena dilihat dari covernya saja edisi ini merupakan edisi terbaru yang mengulas tentang Honda CBR 250RR yang sampai saat ini masih belum diproduksi secara massal, secara tidak langsung majalah tersebut merupakan sumber inspirasi blogger dalam menulis artikel terkait apapun yang ingin dibahas.

wp-1477283010111.jpeg

Bro Mario menjelaskan panjang lebar tentang keuntungan ngeblog yang mana sudah saya banyak bahas di artikel ini, beliau juga memberikan pengalamannya selama ngeblog, hal ini memberikan gambaran jika kegiatan ngeblog disamping merupakan hobby namun juga menghasilkan, incomenya…jika serius menjalani hasilnya bakalan besar, bahkan bro Mario Devan saat ini telah menjadi Full Blogger, terbukti bukan bagaimana kegiatan ngeblog yang hanya dipandang banyak orang hanya sekedar hobby menulis mampu memberikan jaminan penghasilan income yang menjanjikan.

Sedangkan Bro Heri, yang mana kebetulan juga menjabat sebagai Ketua Jatimotoblog ini menekankan kepada traffic blog, hal ini penting jika ingin mencapai apa yang telah dicapai oleh bro Mario, karena penghasilan tersebut merupakan hasil dari banyaknya traffic yang dicapai baik per hari, per minggu, perbulan bahkan per tahun, semakin meningkat maka semakin besar peluang untuk blog menjadi semakin dikenal yang artinya peluang mendapatkan income dari blog akan terbuka lebar.

Namun ada hal yang harus diingat untuk bisa mencapai semua itu, seperti yang telah disampaikan oleh dua nara sumber Jatimotoblog, untuk dikenal tidak perlu bloggernya yang menjadi terkenal, karena pembaca hanya mengenal dari isi konten dan alamat blog jadi pede saja dengan apa yang blogger punyai, yang terpenting adalah kontennya atau karya tulisnya, Bro Heri juga menyinggung tentang alamat blog, karakter pembaca pasti sangat beragam, namun kebanyakan pembaca akan malas mengingat jika nama blog tersebut dirasa panjang dan sulit untuk dihafalkan, akhirnya satu peluang menjadi berkurang.

Kebanyakan blog, terutama blog2 yang membahas otomotif rata-rata hanya terdiri dari maksimal 3 kata dan beberapa dari nama alamatnya bahkan sudah familiar di otak, bro Heri mengatakan jika alamat blog sama halnya merupakan alamat rumah, semakin sedikit nama alamat rumah maka akan semakin mudah diingat dan pembaca blog akan dengan mudah mengingat, disamping itu agar blog bisa mendapatkan traffic yang tinggi dan dikenal, buatlah konten yang selalu update, pembaca menyukai hal yang fress, apalagi kontennya merupaka hot isue, maka dengan sendirinya traffic akan melonjak dan blog akan ramai dikunjungi.

Sedangkan bro Mario menjelaskan selain blog bisa mendatangkan penghasilan dari online, blog juga bisa mendatangkan penghasilan dari non online, apa maksudnya???

Secara logika begini, jika blog ramai dikunjungi banyak pembaca, kontennya bagus, gaya bahasa dan penulisannya disukai banyak orang, maka vendor produk akan mencalling anda dan menawarkan sebuah peluang pemasangan iklan di di blog, bahkan banyak rekan blogger yang menjadi penulis dari salah satu vendor, dimana vendor meminta blogger untuk mereview dan memberitakan di blog karena blog kita dianggap mempunyai traffic yang bagus, dan income pun mengalir dengan sendirinya.

Tata Cara Pendaftaran Honda Biker Day 2016

Selain membahas tentang seputar dunia per-bloggeran, dalam acara ini juga dibekali dengan informasi seputar Honda Biker Day 2016 Nasional yang akan digelar di Pantai Boom 19 November 2016 bulan depan. Ada satu hal yang harus diperhatikan bagi para peserta HBD yaitu registrasi, baik sebelum even maupun saat even.

Even Honda Biker Day 2016 tidak lama lagi akan digelar, namun sebelum itu setiap peserta HBD wajib untuk registrasi melalui online, namun registrasi online ini hanya untuk yang datang di HBD Nasional di Pantai Boom Banyuwangi 19 November 2016 ya brosis, sedangkan untuk HBD Regional seperti di Medan, Palangkaraya dan Makasar bisa langsung registrasi ditempat tanpa daftar secara online.

KLIK DISINI

wp-1477283600123.jpeg

Setelah kalian buka tentu ada yang bingung bukan mengapa ada 3 link pendaftaran disitu, untuk lebih jelasnya silahkan dilihat gambar di bawah ini.

Terdapat 3 keterangan gambar yaitu :

Hanya pendaftaran HCID

Pendaftaran ini kalian abaikan saja karena ini hanya melakukan pendaftaran kartu HCID dan untuk saat ini tidak ada hubungannya dengan pendaftaran Honda Biker Day, namun jika ada yang sudah terlanjur melakukan pendaftaran dan juga masih belum mempunyai kartu HCID, kalian bisa lanjut di point 2.

Belum punya HCID dan Daftar di HBD

  • Klik tombol yang ada Logo HBD 2016 Nasional
  • Isi data peserta secara lengkap dan jelas sesuai dengan KTP, SIM, dan STNK.
  • Setelah lengkap, lanjut ke tombol daftar yang ada pada bagian bawah.
  • Hubungkan ke sosial media Facebook atau Twitter, dan klik selesai untuk melanjutkan.
  • Nantinya akan muncul menu login Facebook atau Twitter, masukan email/username sesuai dengan akun sosial media.
  • Selanjutnya akan tampil kode konfirmasi yang akan tampil pada layar web page.
  • Yang telah mendaftarkan diri via Online Registration akan menerima email konfirmasi pendaftaran HBD 2016 secara otomatis.
  • Pengambilan kartu HCID dapat anda lakukan di venue Honda Bikers Day 2016, yaitu pantai Boom Banyuwangi, dengan menunjukan kode registrasi. Harap simpan kode registrasi dan jangan sampai hilang apalagi lupa.

Sudah punya HCID dan Daftar HBD

  • Klik tombol login dengan sosial media member HCID ketika melakukan registrasi awal.
  • Klik Menu HBD 2016, selanjutnya klik “disini” untuk melakukan konfirmasi kehadiran di HBD 2016 Nasional.
  • Selanjutnya akan ketemu halaman konfirmasi untuk kehadiran di pantai Boom, Banyuwangi, Jawa Timur.
  • Peserta yang telah mengkonfirmasikan diri via Online Registration HBD 2016 akan menerima email blast konfirmasi kedatangan secara otomatis.

Penting untuk diperhatikan :

Pada saat setelah registrasi online, rekan-rekan pasti telah mempunyai kode registrasi yang anda terima baik di Email ataupun tertampil saat registrasi, kode tersebut anda simpan dan saat akan berangkat bersama rombongan pastikan anda telah mempunyai form registrasi yang nantinya bisa memudahkan anda dan rekan-rekan anda saat di lokasi.

Kerugian jika anda tidak mendaftar online dan mengisi form registrasi rombongan adalah anda akan memakan banyak waktu, tenaga dan biaya hanya untuk urusan registrasi saja, karena saat ini semua bentuk pendaftaran sudah terintegrasi dengan system online, adapun bentuk form registrasi saat perjalanan di hari H yaitu :

Pastikan bahwa form dipisah, baik yang sudah mempunyai kartu HCID dan form yang tidak mempunyai HCID dan baru mendaftar, hal ini agar tidak penumpukan di meja registrasi dan waktu juga bisa semakin cepat.

Oke mas dan mbak bro, semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi masukan bagi rekan-rekan blogger dimanapun berada, namun jika ada yang kurang jelas silahkan kontak saya di email : [email protected], disini saya hanya ingin membagikan pengalaman tentang seputar dunia blog yang pernah saat ini saya geluti, dan sekian tulisan dari saya yang bisa saya bagikan kepada anda semua.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK