NEWS
DETAILS
Rabu, 15 Nov 2023 14:56 - Surabaya Honda Community

PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT menggelar Honda AT Family Day di Delta Plaza Surabaya.

Acara yang diadakan mulai  tanggal 6-12 November 2023 ini banyak dikunjungi oleh masyarakat Kota Surabaya dan sekitarnya termasuk kehadiran Komunitas Honda matic di Surabaya yang juga hadir untuk ikut meramaikan.

Sebanyak 30 bikers anggota komunitas Honda matic datang di acara Honda AT Family Day, dimana mereka berasal dari Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Surabaya chapter, Vario 160 Riders Indonesia (VIORI) Surabaya dan Soeroabaya Scoopy Community (SSC).

Sebelum menuju ke tempat acara, para biker ini berkumpul di MPM Riders Café di jalan Simpang Dukuh Surabaya untuk mendapatkan pengarahan seputar acara di Honda AT Family.

Informasi tentang City riding dan rutenya serta edukasi safety riding yang disampaikan Ilham Santoso selaku Community Development MPM Honda Jatim.

Di mulai dari MPM Honda Jatim seluruh peserta melakukan city riding dengan kendaraan Honda kesayangan dilakukan.

Sepanjang perjalanan para bikers komunitas Honda ini menerapkan #Cari_Aman di jalan. Sampai di lokasi acara yaitu Delta Plaza, para peserta ini komunitas Honda menuju area Honda AT Family Day, dimana disana telah terpajang di booth mulai PCX160, ADV160 dan Vario160.

Berbagai acara telah menanti seperti Community Talk Show dimana perwakilan SSC, HPCI Surabaya dan VIORI Surabaya yang mengikuti menjelaskan tentang komunitasnya dan kegiatan serta syarat gabung hingga tempat nongkrong dan basechamp.

Kegiatan lain adalah game dan hiburan yang diikuti oleh perwakilan dari peserta yang dimana mereka sangat antusias ikut dalam game bahkan  menyanyi di panggung untuk ramaikan Honda AT Family.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK