NEWS
DETAILS
Minggu, 10 Sep 2023 11:11 - Surabaya Honda Community

Gaung gelaran ajang kumpul bikers Honda Se Indonesia yaitu Honda Bikers Day 2023 sudah mulai dirasakan.

Persiapan demi suksesnya acara tersebut menjadi hal yang penting, diantaranya adalah persiapan lokasi rest area.

Berkenaan dengan itu kota Sidoarjo dengan Paguyuban Honda Delta Sidoarjo (PHDS) yang telah ditunjuk oleh MPM Honda Jatim sebagai salah satu tempat pos rest area HBD 2023 melakukan rapat kordinasi antar pengurus pada 7 September 2023.

Rapat kordinasi yang diadakan di Sentra Kuliner Gajah mada Sidoarjo ini dihadiri oleh 13 biker dengan materi pembahasan mengenai kesiapan dan pemantapan PHDS dalam persiapan kepanitiaan di HBD 2023 serta pembagian job di post rest sidoarjo.

Disamping kordinasi rest area, pada rapat ini juga disosialisakan kepada semua klub anggota PHDS perihal pentingnya registrasi HCID pada HBD 2023 nanti serta sosialisasi MPM Honda Riders.

"PHDS siap menyambut pagelaran lebarannya bikers Honda yaitu Honda Bikers Day 2023 di Jawa Timur dan diharapakan untuk seluruh klub anggota mempersiapkan komunitas di bawahnya untuk bisa menjadi tuan tumah rest area khususnya di wilayah Sidiarjo" imbuh Ketua PHDS Abdurrahman atau yang akrab dipanggil Cecep.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK