Surabaya Honda Community yang merupakan wadah organisasi klub dan komunitas motor Honda di Surabaya pada Rabu 24 Agustus 2022 menggelar kegiatan penting yaitu Pra mubes.
Kegiatan pra mubes ini disamping untuk mendengar aspirasi dari anggota juga sebagai wadah untuk menjaring kandidat calon ketua yang nantinya akan maju pada Mubes SHC.
Acara yang dihelat di Rider Cafe MPM Simpang dukuh ini dihadiri oleh pengurus dan 22 orang perwakilan klub anggota SHC.
Tampak hadir pula penasehat SHC Ilham Santosa dan Nono Samadiman sebagai tamu undangan kemudian hadir pula Fariz Hadi mewakili community development MPM Honda Jatim yang turut memberikan sambutan dalam acara ini.
Seperti pada acara Honda pada umumnya acara pra mubes dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya kemudian Ikrar Honda Biker.
Acara lanjut dengan pengumpulan form pencalonan kandidat ketua SHC dari masing-masing perwakilan dan pembagian AD/ART SHC kepada seluruh peserta.
Dari hasil penjaringan akhirnya didapat tiga nama calon ketua SHC yaitu Cak Kan sebagai incumben, Luqman Tri dari SAS dan Hari dari KCS.
"Pra mubes ini sebagai bentuk demokrasi dalam SHC dimana pengurus ingin menampung aspirasi dari anggota sehingga roda organisasi benar-benar berjalan dengan baik", imbuh Cak Kan ketua SHC.