NEWS
DETAILS
Selasa, 14 Jun 2022 12:21 - Surabaya Honda Community

Setelah tiarap kegiatan selama dua tahun akibat pandemi dan mulai diberlakukannya beberapa pelonggaran aturan oleh pemerintah  terkait dengan pandemi, kegiatan kumpul biker Honda Community Jatim kembali diselenggarakan.

Untuk itu PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT pada 11 – 12 Juni 2022 mengadakan kegiatan bertemakan Honda Bikers Adventure Camp di Hutan Cempaka Prigen.

Surabaya dan Malang menjadi titik awal  pemberangkatan dengan menggunakan motor Honda terbaru CB150X yang merupakan motor sport adventure pertama di Indonesia.

Sebanyak 42 biker yang merupakan perwakilan dari Paguyuban Honda Kota/kabupaten dan Pengda Jatim sangat antusias mengikuti kegiatan yamg dihelat selama dua hari tersebut.

Selama dua hari para peserta diberikan berbagai kegiatan yang sangat bermanfaat seperti pelatihan kepemimpinan, manajemen organisasi, digital social media, sosialisasi Hcid dan MPM Honda Rider hingga kolaborasi kegiatan antara klub dan komunitas bersama MLM Honda Jatim.

"Dengan kegiatan Honda Bikers Adventure Camp ini selain memperkuat solidaritas antar bikers Honda di Jawa Timur juga diharapakan mampu menjadikan biker Honda Jatim menjadi biker yang produktif dan inovatif" imbuh Suhari Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK