NEWS
DETAILS
Rabu, 08 Dec 2021 22:27 - Surabaya Honda Community

Pentingnya edukasi keselamatan berkendara mendorong Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) mengembangkan sarana edukasi dan pembelajaran safety riding dalam hal ini bekerja sama dengan SMK binaan yang diwujudkan dalam bentuk Safety Riding Lab Astra Honda.

Terbaru Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) meresmikan Safety Riding Lab Astra Honda keempat di salah satu sekolah binaannya yaitu SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Kabupaten Malang, Jawa Timur pada 6 Desember 2021.

Dimulai sejak 2017, Yayasan AHM mengembangkan sarana edukasi dan pembelajaran safety riding bekerjasama dengan SMK binaan dengan mendirikan Safety Riding Lab Astra Honda. Saat ini telah berdiri di 4 sekolah yaitu SMK Mitra Industri MM2100 Jawa Barat, SMK Walisongo Menes, Banten, SMK Panca Abdi Bangsa (PABA) Sumatera Utara dan SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Malang Jawa Timur.

Safety Riding Lab Astra Honda hadir untuk mendukung kegiatan edukasi keselamatan berkendara yang dilakukan secara menyenangkan dan mudah diterima oleh para peserta didik di institusi pendidikan, seperti di SMK.

Peresmian Safety Riding Lab Astra Honda keempat ini dihadiri oleh Ketua Yayasan AHM Ahmad Muhibbuddin, didampingi Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Drs. Arif Hamzah, Msi, Kasatlantas Polres Malang  AKP Agung Fitransyah, SIK,  Kepala Bidang Keselamatan Transportasi Dinas Perhubungan Kabupaten Malang Hadi Sota Prasetya, SSIT, MT, Kepala Sekolah  SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Drs. Maryanto, MM, dan Marketing Communication & Development Division Head PT. Mitra Pinasthika Mulia, Suhari sebagai main dealer sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur dan Nusa Tenggara Timur.

"Kami ingin memasyarakatkan keselamatan berkendara di kalangan generasi muda dan Safety Riding Lab Astra Honda kami harapkan menjadi salah satu sudut yang punya daya tarik bagi siswa untuk beraktivitas," papar Ketua Yayasan AHM, Ahmad Muhibbuddin.

"Kami sangat senang Safety Riding Lab hadir di sekolah kami. Dengan adanya Safety Riding Lab Astra Honda, para siswa dapat semakin optimal mempraktikkan cara berkendara yang aman dan nyaman, sekaligus menginspirasi teman sebaya dalam mengampanyekan keselamatan berkendara di jalan raya," sambut kepala sekolah SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, Maryanto.

Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim Suhari berharap dengan adanya Safety Riding lab dilingkungan sekolah ini dapat melahirkan duta–duta Safety Riding  dan mewujudkan keselamatan berkendara untuk anak muda. Dan fasilitas ini tidak hanya menjadi fasilitas untuk sekolah , tetapi juga untuk masyarakat khususnya Malang raya  dalam mendapatkan dan mengedukasi ilmu keselamatan berkendara.

Safety Riding Lab Astra Honda merupakan bentuk program berkelanjutan kampanye keselamatan berkendara yang digulirkan Yayasan AHM. Kampanye diinisiasi sejak tahun 2012 melalui program Sahabat Satu Hati Berbagi Ilmu Berkendara di berbagai sekolah yang melahirkan siswa-siswi duta keselamatan berkendara. Program dilanjutkan dengan Safety Riding Camp pada tahun 2016 yang melatih para duta keselamatan berkendara terkait kemampuan blogging dan fotografi sebagai media untuk berkampanye.

RELATED
NEWS